Hari libur yang sempurna adalah hari libur yang berdempet dengan akhir pekan. Hari ini hari Jum’at, tanggal merah, tahun baru Hijriyah. Hari ini adalah salah satu dari hari libur yang sempurna itu.
Di hari libur yang sempurna, akhir pekan terasa lebih panjang. Adalah orang yang menghargai kesempurnaan hari libur itu jika mau menghabiskannya dengan bercengkrama di rumah bersama keluarga. Dan bagi para perantau tentu pilihannya lebih terasa seperti meminum seteguk air pelepas dahaga: pulang kampung!
Terlepas dari pengetahuan saya bahwa warga yang bekerja di Jakarta ini menghabiskan libur yang sempurna dengan pulang kampung atau bercengkrama di rumah, saya semakin memahami kalau warga kota di sini adalah warga kota yang tak setia. Betapa tidak? Pada hari ini, saya tidak menemukan hari yang persis sama dengan hari-hari sebelumnya. Pada Jum’at ini, saya tidak menemukan Jum’at yang sama dengan Jum’at-jum’at sebelumnya. Pada hari Jum’at ini, saya menemukan warga kota yang berbeda dengan warga kota di hari biasanya. Berikut ini saya rincikan beberapa diantaranya.
• Saat saya berada di depan warung makan langganan saya, saya dapati warung makan itu sepi, tidak seperti hari-hari biasanya.
• Mas Dani yang biasa melayani pelanggan di warung itu mengeluh kalau hari ini sepi, tidak seperti hari-hari yang biasa. Alamat lauk dan nasi masih menggunung karena tidak dijamah oleh warga kota sebagaimana biasa.
• Saat saya beranjak menuju masjid terdekat, sederet warung di pinggir gedung-gedung itu tidak ada yang buka.
• Hari ini saya tidak menjumpai seorang ibu paruh baya berjilbab putih yang biasa berada di pinggir jalan meminta-minta kepada para jamaah yang lewat hendak masuk masjid dan berdiri di depan pintu masjid saat jamaah keluar dari masjid. Ibu paruh baya itu biasanya saya jumpai saat menuju dan keluar dari masjid, walaupun saya lebih sering untuk mengabaikan tengadahnya.
• Pasang mata saya tidak juga menemukan seorang bapak penjual obat, penjual DVD, penjual kanebo, dan beberapa penjual lain di sebelah utara masjid. Pada hari biasanya, mereka dirubungi para jamaah sebelum dan sesudah sholat Jum’at.
• Masjid yang biasanya menampung jamaah di lantai bagian atas, kali ini tidak menampungnya. Sekilas saya melihat gerbang pintu di lantai atas itu tertutup rapat. Kali ini, masjid hanya menampung jamaah di lantai bawah. Usai sholat pun saya lihat kalau jamaah Jum’at tidak sampai memenuhi seluruh lantai bawah. Kali ini memang jamaah Jum’at tidak sepenuh Jum’at-jum’at sebelumnya.
Mengapa warga kota seakan tidak setia? Sebentar, justru dari pemandangan yang saya lihat seperti saya ungkap di atas, warga kota benar-benar setia. Warga kota tidak setia pada kota, tetapi mereka lebih setia kepada keluarga. Yang karena dorongan kesetiaan kepada keluarga, warga kota rela hadir tiap hari di kota, bekerja 9 jam bahkan lebih lama di kota, mengawali hari kerja dengan kemacetan yang panjang dan lama saat memasuki kota. Mengakhiri hari kerja dengan kemacetan yang tak kalah panjang dan lama. Berangkat berpuluh-puluh kilometer, bahkan berratus-ratus kilometer dari kampung menuju kota. Menginap di kamar sempit di kota selama hari-hari kerja. Karena kesetiaan pada keluarga, warga kota rela untuk disebut sebagai warga kota yang tidak setia kepada kota.
Semoga asumsi saya ini benar, bahwa warga kota lebih setia kepada keluarga. Selamat tahun baru Hijriah 1431. Selamat berlama-lama bersua dengan keluarga. Mari buktikan kalau kita punya kesetiaan pada keluarga. Biarlah keadaan yang saya ungkap di atas berulang lagi sekali dua kali. Karena, dua minggu ke depan, masih ada dua hari libur sempurna: Hari Natal dan Tahun Baru 2010.[]
Konsultasi Syariah Islam (KSI)
11 tahun yang lalu
Harrah's Cherokee Casino Resort Map & Floor Plans
BalasHapusHarrah's Cherokee 목포 출장안마 Casino Resort Floor Plans. 청주 출장안마 A 대전광역 출장안마 detailed profile of Harrah's Cherokee Casino 고양 출장마사지 Resort Floor Plans, including 순천 출장샵 floor plans, amenities,